Wapres Boediono mengucapkan rasa terimakasih mendalam atas 
perjuangan para atlet Indonesia yang berhasil menjadi juara umum di SEA 
Games kali ini.
 
Indonesia akhirnya keluar sebagai keluar sebagai juara umum dalam 
pelaksanaan SEA Games yang ke-26 yang diselenggarakan di Jakarta dan 
Palembang dari 11 hingga 22 November 2011.
Hingga berlangsungnya 
acara penutupan, Indonesia meraup 182 medali emas, 151 perak, dan 143 
perunggu, disusul Thailand dengan 109 emas,  151 perak, dan 120 
perunggu.
Terkait hal itu, Wapres Boediono mengaku sangat bangga 
dengan prestasi atlet Indonesia. Dia atas nama rakyat Indonesia 
mengucapkan rasa terimakasih mendalam kepada seluruh atlet Indonesia.
"Anda
 semua para atlet sudah memberikan yang terbaik di SEA Games kali ini. 
Ketika semua telah bertanding dengang jujur, maka yang pulang baik 
dengan kemenanangan dan kekalahan akan pulang dengan kepala tegak," 
ujarnya.
"Selamat kepada para atlet Indonesia ang telah berhasil 
menjadi juara umum di SEA Games kali ini. Atas nama bangsa Indonesia, 
saya mengucapkan rasa terimakasih mendalam untuk kerja keras semuanya."
Boediono
 pun juga tak lupa mengucapkan rasa terimakasih kepada seluruh rakyat 
Indonesia yang telah mendukung dan mendoakan para atlet dengan segenap 
jiwa hingga akhirnya berhasil menjadi juara umum.
"Kepada seluruh
 rakyat Indonesia, saya sampaikan terimakasih untuk doa dan dukungannya 
kepada para atlet selama ini," sambungnya.
"Saya juga ingin 
menyampaikan terimakasih pada ribuan tangan yang telah menyemarakkan 
pesta ini. Dari tukang dan insinyur yang telah bekerja keras siang dan 
malam berpacu dengan waktu  untuk menyelesaikan persiapan ini," 
tandasnya.
* INILAH.com

Tidak ada komentar:
Posting Komentar